Sabtu, 24 Desember 2016

6 Pertanyaan Jebakan Ini Bisa Bongkar Password Orang Tanpa Dia Sadar

6 Pertanyaan Jebakan Ini Bisa Bongkar Password Orang Tanpa Dia Sadar 

Aulia Soemitro

ARTIKEL

Ada saatnya kamu penasaran sama password temen kamu! Bisa password wifi, atau bahkan password akun sosial medianya.

Baca juga artikel ini:

Katanya sih password paling sering dipake itu 'password', 'qwerty', dan 'admin'. Tapi selain itu, banyak orang yang gampang lupa atau gak kreatif bikin passwordnya gampang banget ditebak. Ini MBDC kasih tau pertanyaan-pertanyaan apa aja yang perlu kamu tau biar kamu gak kejebak dan password kamu kebongkar!

1. Tanggal Lahir


Lah, ini kenapa ada penggarisnya?

pixlr

"Lo ulang tahun di kapan sih? Gue mau nyiapin kado nih."


Tanggal lahir, dicampur bulan lahir, ditambah tahun lahir; ini formula paling sering nih buat dijadiin password. Gak dikit juga orang yang pake formula ini buat jadi pin ATM. Kadang cuma ditambahin aja sama tempat lahirnya di mana. Jadi ya kamu coba-coba aja.

Baca juga artikel ini:

2. Plat Nomor


Gini cara baca plat yang bener!

malesbanget.com

"Eh, plat nomor lo berapa sih? Gue kemaren liat mobil lo, mau nyapa takut salah."


Plat nomor emang angka dan hurufnya kadang random, tapi mudah diinget sama yang punya. Makanya sering banget dijadiin password, coba kamu perhatiin aja plat nomor kendaraan temen kamu, atau tanya ke dia,

3. Nama Panggilan + 123


Pasti dulunya cadel nih pas kecil!

malesbanget.com

"Pas kecil lo punya nama panggilan gitu gak di rumah? Pasti aneh deh namanya."


Baca juga artikel ini:

Arahin pembicaraan seolah-olah mau bernostalgia, padahal kamu mau tau nama kecil dia atau panggilan dari orang tuanya. Gak jarang lho orang bikin password pake nama atau nama panggilan dia terus ditambahin '123', niatnya sih biar susah ditebak. Tapi nyatanya?!

4. Hobby

◄ Back

Next ►

Picture 1 of 7

Namanya lucu-lucu nih buat password

"Sekarang pemain bola favorit lo siapa, Bro?"


Sering banget nih orang pake nama pemain-pemain olahraga favoritnya. Kamu tinggal cocokin aja sama hobby dia, kalau dia hobby main futsal, tanya nama pemain atau club bola favoritnya. Atau coba dikombinasiin.

Baca juga artikel ini:

5. Nama Panjang Pacar

via GIPHY

"Nama lengkap pacar lo siapa, Bro? Gue mau bikin undangan nih."


Baca juga artikel ini:

Kamu bilang aja, kalo kamu lagi mau bikin undangan resmi, jadi perlu nama lengkap mereka berdua. Tapi password nama panjang pacar ini mungkin cuma berlaku buat yang pacarannya udah lama. Kalo yang suka gonta-ganti pacar sih kayaknya gak mungkin deh pake password ini.

6. Superhero Favorit


Lah, ini kenapa ada penggarisnya?

pixlr

"Lo lebih suka DC atau Marvel?"


Terus tinggal kasih pertanyaan soal superhero favoritnya deh. Gampang banget, kan? Ya, paling-paling tinggal ditambahin '123' atau dikasih huruf besar di awal. Kebongkar deh passwordnya.

Ini Dia Cara Charge Smartphone Android agar Lebih Cepat 3 Kali Lipat

Ini Dia Cara Charge Smartphone Android agar Lebih Cepat 3 Kali Lipat

 

- oleh Jofinno Herian


HP kamu lowbat? Hal seperti ini sering banget terjadi dan sudah sangat umum di kalangan kita. Bahkan, kejadian lowbatseperti ini bisa terjadi dua sampai tiga kali dalam sehari, sesuai dengan pemakaian kamu.

Jika aktivitas kamu supersibuk, alangkah baiknya bila smartphone Android kamu bisa mengisi ulang dengan cepat. Nah, maka dari itu, melalui artikel ini Jaka akan memberikan cara charge smartphone Android lebih cepat tiga kali lipat.

Baca Juga:

Cara Charge Smartphone Android Lebih Cepat

1. Gunakan Airplane Mode

Foto: TechViral

Benar, kalau kamu mengaktifkan airplane mode, maka semua jaringan akan terputus. Ini memudahkan pengisian ulang menjadi lebih cepat sebab konsumsi baterai tidak begitu banyak digunakan saat segala macam koneksi mati.

2. Matikan Telepon

Foto: TechViral

Metode ini sama seperti dengan mengaktifkan airplane mode. Namun, cara seperti ini jauh lebih efektif, dan dijamin akan membuat pengisian ulang menjadi lebih cepat. Dengan melakukan ini, tidak akan ada konsumsi baterai sama sekali.

3. Aktifkan Baterry Saver

Foto: TechViral

Sebenarnya, hal ketiga ini tidak akan membantu untuk mempercepat pengisian ulang. Namun, dengan menggunakan fitur ini, kamu otomatis akan masuk ke dalam mode hemat daya dan bisa meredam konsumsi baterai dari segala aktivitas ponsel.

4. Jangan Charge HP Saat Baterai 0%

Foto: TechViral

Suatu studi kasus pernah mengklaim bahwa charge HP sampai penuh itu akan memperpendek umur baterai. Tapi, kamu mungkin pernah sadar kalau setelah ponsel berada di bawah 50 persen, maka baterai akan jauh lebih cepat dibandingkan dari 100 persen ke 50 persen. Jadi, lebih baik charge saat baterai sudah mulai masuk 50 persen ya.

5. Pakai Aplikasi Pendukung

Foto: TechViral

Untuk membuat smartphone Android kamu terisi lebih cepat saat charge, kamu bisa pakai aplikasi yang bernama Fast Charging. Aplikasi ini akan secara efektif membuat pengisian lebih cepat hingga 20 persen sampai 40 persen tergantung perangkat. Menarik ya?

Itulah 5 cara charge smartphone Android lebih cepat 3 kali lipat dari biasanya. Apakah kamu tertarik dengan cara untukHP Android satu ini? Jika ya, sharependapatmu ya, Brader!

Keuntungan Kesehatan Memelihara Hewan Peliharaan

Keuntungan Kesehatan Memelihara Hewan Peliharaan

Selain menjadi tempat untuk cuddling yang baik, para hewan peliharaan ini juga baik untuk kesehatan tubuh dan mental kita.

Kucing dan Anjing (galleryhip.com)

Sahabat berkaki empat kita memang sangat baik untuk kita peluk dengan penuh kasih sayang. Para peneliti mengatakan bahwa mereka juga dapat menggerakkan, meningkatkan sistem imun tubuh kita dan bekerja sebagai peningkat kesehatan mental. Berikut ini beberapa cara dari hewan peliharaan kita untuk membuat kita menjadi lebih bahagia dan sehat :

1. Mereka baik untuk menghilangkan stress. Menghabiskan waktu bersama hewan peliharaan dapat menolong kita mengurangi stress. Para peneliti dari Virginia Commonwealth University mempelajari sekitar 450 pegawai dengan 20 hingga 30 ekor anjing di dalam kantor mereka . Penelitian tersebut melihat apa yang terjadi pada tingkat stress para pegawai ketika mereka membawa anjing-anjing mereka ke kantor dibandingkan dengan ketika mereka meninggalkan hewan peliharaan mereka di rumah.

Setelah membawa anjing mereka ke dalam hari-hari bekerja mereka, para partisipan merasakan penurunan tingkat stress dan satu dari empat pegawai dilaporkan memiliki peningkatan dalam produktifitas mereka, dilaporkan oleh INC.

baca juga : 

2. Mereka membantu melawan rasa kesepian dan kegelisahan . Sebuahpenelitian menyarankan untuk melakukan terapi hewan dapat memberikan perasaan yang menyenangkan. Sedangkan para peneliti dari Idaho State menanyakan beberapa mahasiswa untuk mengurutkan perasaan kesepian dan kegelisahan mereka. Kemudian mereka membawa seekor anjing terapi terlatih , Sophie, ke wilayah kampus untuk para siswa yang kemudian diajak bermain bersama. Ketika kami menanyakan tentang perasaan negative mereka kembali, para siswa dilaporkan memiliki penurunan sebesar 60 persen dalam perasaan kesepian dan kegelisahan mereka.

Penelitian lain yang menggunakan penelitian kecil untuk menguji keuntungan kesehatan mental dalam memiliki hewan peliharaan. Hasil yang dikatakan ialah orang yang memiliki hewan peliharaan mempunyai perasaan saling memiliki lebih erat, dan jauh dari perasaan penolakkan dan tentu saja lebih bahagia dan sehat dibandingkan dengan mereka yang tidak memiliki hewan peliharaan.

baca juga : 

3. Mereka membantu meningkatkan system imun kita. Hal ini dapat diperoleh ketika kita sudah memulainya sejak dini. Seorang anak yang baru lahir dan memiliki seekor anjing peliharaan dirumahnya kemungkinan akan terhindar dari alergi daripada mereka yang ridak mempunyai anjing dirumahnya, menurut sebuah penelitian dari University of Wisconsins's School of Medicine and Public Health.

4. Mereka menjaga kita untuk tetap aktif.Pemilik anjing kemungkinan akan lebih sering melakukan olahraga, menurut NIH. Satu penelitian yang diikuti oleh kebiasaan berolahraga dari 2000 orang. Penemuannya ialah, seorang yang mempunyai anjing, berjalan bersama dengannya akan lebih fit dan jauh dari obesitas daripada mereka yang tidak mempunyai anjing. Penelitian lain mengatakan bahwa para pemilik anjing yang secara teratur berjalan dengan anjing bergerak lebih cepat dan lama daripada dengan mereka yang tidak mempunyai anjing.

baca juga : 

5. Mereka baik untuk jantung kita. Ketika menghabiskan waktu beberapa menit dengan sahabat berbulu kita tentu saja akan menghangatkan jiwa kita, para peneliti memperlihatkan bahwa hewan peliharaan sangat bagus untuk kesehatan jantung. Sebuah peneliitian dalam kelompok kecil mengatakan bahwa pemilik hewan peliharaan terlihat memiliki tingkat kolestrol yang lebih rendah dantriglyceride, sejenis lemak yang ditemukan di dalam darah kita , dan memiliki risiko lebih rendah dalam terkena penyakit jantung, menurut American Heart Association.

Kucing kemungkinan memiliki kelebihan khusus dalam kesehatan jantung. Para peneliti dari University of Minnesota yang melibatkan sebanyak 4000 orang. Mereka menemukan bahwa risiko menderita serangan jantung sebanyak 40 persen lebih tinggi pada mereka yang tidak pernah memilihara kucing.

baca juga : 

(Nisrina Darnila/Abigail Wise/realsimple.com)

Biar Nggak Bertumpuk Jadi Limbah Saja, Kaleng Bekas Camilanmu Bisa Jadi 7 Barang Berguna Ini,

Biar Nggak Bertumpuk Jadi Limbah Saja, Kaleng Bekas Camilanmu Bisa Jadi 7 Barang Berguna Ini,

 Mustika Karindra

Pernah nggak sih kepikiran dengan nasib kaleng-kaleng bekas camilan, seperti Pringles, Chitato, atau Mister Potato selain dibiarkan menumpuk sampai akhirnya dibuang? Mengingat kamu mengonsumsinya pasti nggak hanya sekali atau dua kali. Mungkin juga orang terdekatmu yang justru hobi sekali dengan camilan sejenis itu. Alih-alih menjadi orang yang tak ramah lingkungan dengan membiarkan kaleng bekasnya terbuang begitu saja, kamu bisa lho menyulapnya jadi sesuatu yang lebih bermanfaat.

Penasaran kaleng-kaleng bekas tadi bisa didaur ulang jadi apa saja? Yuk, ikutin beberapa DIY dari daur ulang Kaleng bekas camilan yang Hipwee Tips kumpulkan! Mulai dari yang paling sederhana, sampai kamu sendiri nggak akan mengira, “kok bisa ya!”

1. Tanpa mengubah fungsinya, kaleng bekas tadi tetap bisa kamu jadikan tempat makanan kering atau camilan lagi. Modalnya cuma kertas kado!

Tempat pasta via thekrazycouponlady.com

Nggak perlu banyak modal. Kamu tinggal sediakan kertas kado, lem atau isolasi warna. Lalu, kaleng-kaleng bekas camilan kamu bersikan terlebih dahulu dari remah-remah atau bumbu camilan sebelumnya.


Setelah bersih, kamu tinggal kreasikan dengan alat-alat yang sudah kamu sediakan. Dan tempat untuk pasta atau bahan makanan keringnya pun siap digunakan. Jadi lebih rapi ‘kan?

BACA JUGA

2. Kaleng bekas camilan juga bisa jadi vas bunga fancy, cocok buat jadi pajangan di ruang tamu

vas bunga fancy ala-ala rustic via www.guidecentr.al

Kamu tinggal siapkan tali rami, lem serta beberapa hiasan seperti daun dan bunga. Lalu kamu bisa segera mulai mengoleskan lem dibagian luar kaleng. Setelah itu, lilitkan tali rami dengan rapi sampai semua bagian tertutup. Diamkan hingga lem kering atau tali rami benar-benar lekat. Terakhir, kamu tinggal memasang hiasan tema rusticsesuai seleramu, dan vas bungafancy pun siap jadi pajangan nan indah!


3. Biar koleksi kalungmu selalu rapi, yuk sulap kaleng camilan jadi begini!

rapi kan kalungnya

Biar kalung-kalungmu nggak tercecer, hilang atau rusak, nggak susah juga kok menyulap kaleng bekas ini. Kamu tinggal siapkan karton atau kain flanel, lem, dan pin board atau hookkecil.

Kamu bisa memulai dengan melapisi bagian luar kaleng dengan karton atau kain flanel.Buat bagian luar hingga sedikit lebih tebal, supaya bisa untuk mengaitkanpin board dan hook.Setelah lapisan depan kaleng terpasang rapi, kamu tinggal mengkaitkan pin boardatau hook secukupnya.


BACA JUGA

Akhirnya, display kalung-kalung kesayangmu pun bisa dipakai. Kamu juga bisa mempercantiknya dengan tambahan hiasan yang pastinya sesuai seleramu, ya. Selamat mencoba!

4. Pernah lihat kaleng bekas camilan jadi celengan? Ini nih penampakannya

Rajin menabung pangkal kaya via recycled-craft.blogspot.co.id

Ada yang dari kemarin rencana nabung di rumah, tapi belum kesampaian soalnya belum sempat beli celengannya. Udah nggak perlu beli celengan, kamu bisa lho membuatnya dari kaleng bekas camilan. Malah, kamu bisa membuatnya sesuai seleramu, seperti celengan denim ini.

Bahan-bahannya juga nggak banyak, cuma celana atau kemeja jeans bekas yang ada di rumah,dan lem secukupnya.

Potong jeans bekas sesuai dengan ukuran kaleng.Lalu rekatkan potongan jeans tadi ke bagian luar kaleng dengan lem. Pastikan semua bagian potongan jeans melekat dengan baik ke permukaan kaleng.Untuk bagian tutup, kamu bisa memakai tutup kaleng yang juga dilapisi oleh jeans.Jangan lupa lubangi bagian atas seukuran uang logam paling besar.Celengan denim pun siap digunakan!


5. Lebih canggih lagi, kaleng bekas camilanmu bisa jadi speaker untukhandphone-mu, wow!

Si kaleng bekas yang disulap jadi canggih viawww.nx2.com

Nggak ada yang lebih canggih selain mendaur ulang kaleng bekas camilan jadispeaker untuk ponselmu. Alih-alih belispeaker portable yang harganya sudah pasti di atas 100 ribu, mending kamu buat sendiri. Nggak susah dan nggak butuh banyak modal, kamu bisa menyediakan kertas kado, lem, pensil untuk penanda dan dua potongan kayu sebagai menyanggah bagian bawah kaleng.

Membuatnya pun tinggal lubangi bagian belakang kaleng dengan ukuran selebar ponselmu. Sebisa mungkin ukurannya pas dengan ponselmu. Setelah itu, rekatkan kertas kado yang sudah kamu siapkan. Jangan lupa juga lubangi dibagian tempat meletakkan ponsel. Terakhir, rekatkan kayu penyanggah di bagian bawah. Biarkan dibagian depan terbuka lebar, dan speaker portabel dari kaleng camilan pun siap digunakan!

6. Biar tampilan kamarmu tambah manis, kaleng camilan bekas yang kamu punya juga bisa disulap jadivintage box cantik

vintage box via www.icreativeideas.com

Selain jadi vas bunga fancy, kaleng bekas camilan juga bisa kamu sulap menjadi vintage box serbaguna. Kali ini bahan dan alat yang digunakan cukup banyak. Bahan-bahannya mulai dari kaleng bekas camilan ukuran besar pastinya, karton, kain perca, manik-manik, renda, kancing, bunga kertas sebagai hiasan, pengait, lem sampai benang. Sedang alat-alatnya, gunting, cutter, penggaris, jarum, dan pensil sebagai penanda.

Pertama, kamu potong bagian bawah atau belakang sesuai dengan ukuran yang ditentukan. Lalu belah menjadi dua kaleng yang ingin dijadikan boxdengan menggunakan cutter. Biarkan di satu sisi kaleng masih menyatu. Setelah itu lapisi dengan kain perca, dan renda di dua sisi tempat kancing serta pengait dijahitkan.Kedua, buat penutup bagian samping kanan dan kiri dengan karton yang tadi siapkan. Potong karton menjadi lingkaran dengan diameter sebesar kaleng. Kemudian lapisi seluruh bagian (depan – belakang) karton dengan kain perca. Baru setelah itu direkatkan di sisi kanan dan kiri box dengan menggunakan lem.Terakhir, hiasi box dengan hiasan bunga kertas, pita serta manik-manik sesuai dengan seleramu. Dan vintage box buatanmu pun bisa jadi pemanis meja belajar sekaligus tempat penyimpan aksesoris seperti gelang, cincin atau kalung. Lucu ‘kan, girls?!

7. Calon ibu-ibu muda wajib tahu nih, kaleng bekas camilan buat tempat mainan anak-anak

tas tempat panah mainan, biar anak senang viaid.pinterest.com

Jadi ibu juga harus kreatif, paling tidak bisa membuatkan mainan-mainan lucu dari hasil daur ulang. Supaya lebih ramah lingkungan, pastinya pun lebih hemat pengeluaran untuk mainan anak-anak. Salah satunya seperti tas untuk tempat anak panah.

Bahannya hanya kaleng camilan, kertas kado dengan motif serta warna lebih sederhana, kertas coklat polos yang kamu hiasi dengan tulisan tanganmu sendiri, dan pita untuk jadi pegangan tas.

Cara membuatnya tak berbeda jauh dengan yang daur ulang sebelumnya. Kamu tinggal melapisi bagian luar kaleng dengan kertas kado dan kertas coklat sesuai seleramu. Setelah itu, beri tambahan pita dibagian belakang dan tas untuk menyimpan anak panah serta busur mainan pun siap dipakai!


8. Dengan memotongnya menjadi dua, kaleng yang semula sampah ini bisa kamu kreasikan menjadi wadah serbaguna. Ah, ini sih harus coba!

wadah serbaguna via pinterest.com

Siapkan dulu bahan-bahan seperti 1 buah kaleng bekas, cutter, gunting, kertas kado dan double tape. Lalu, inilah cara membuatnya:

potong kaleng camilanmu menjadi dua bagianlapisi kaleng dengan kertas kado sesuai selera dan pastikan double tape-nya merekat dengan sempurnajadi deh!

Bagaimana, seru ‘kan daur ulang kaleng bekas camilan yang sudah Hipwee Tips rangkum? Kira-kira kamu berminat mencoba yang mana nih? Biar kalengnya nggak menumpuk dan jadi limbah saja. Selamatberkreasi, ya!

Kalau 8 Kalimat Ini Bikin Kamu Pengen Nangis, Berarti Hatimu Memang Super Sensitif

Kalau 8 Kalimat Ini Bikin Kamu Pengen Nangis, Berarti Hatimu Memang Super Sensitif

 Pradnya Wardhani

https://unsplash.com

Menghadapi orang sensitif memang sedikit lebih sulit. Ada hal-hal biasa yang bagi orang lain tidak berarti apa-apa, ternyata bisamenusuk sampai ke ulu hati orang yang sensitif. Karena inilah, kamu harus super hati-hati saat bicara dengan teman yang hatinya sensitif.

Atau mungkin justru kamu sendiri yang sensitif?


Sikap mereka terkadang sulit dimengerti dan terkesan memberatkan hidup sendiri. Namun, orang sensitif memang punya cara sendiri untuk menghadapi segala hal di dunia. Bila kamu seorang yang sensitif, inilah beberapa kalimat yang terlihat sepele di mata orang lain tapi sering membuatmu sakit hati.

1. Meski terlihat sepele dan setengah bercanda, tapi kalimat ‘Yang gampang begini aja nggak bisa. Kamu bisanya apa sih? Nangis doang?’efeknya bisa bikin luka

Meskipun kaya air mata, bukan berarti tidak bisa apa-apa

Bila diucapkan kepada orang-orang yang hatinya sekuat baja dan punya sifat cuek tingkat dewa, mungkin kalimat di atas tidak terlalu berefek besar. Nyes sebentar lalu hilang. Tapi bagi kamu yang sensitif, kalimat itu jelas seperti siksaan. Hatimu seolah tertusuk pisau dan lukanya tak sembuh sampai berhari-hari. Kamu akan merasa dirimu ‘payah banget’ karena nggak bisa apa-apa dan menyusahkan banyak orang.

BACA JUGA

2. Kamu yang sensitif memang lebih sering nangis. Tapi kalimat ‘Dikit-dikit nangis. Caper banget sih?’, ini yang paling pengen bikin nangis

Dituduh caper padahal cuma perasa via dmy-official.blogspot.co.id

Lihat pengemis tua di jalan, nangis. Lihat kucing kecil kelaparan, nangis. Nonton film ada adegan nangis sedikit, ikutan nangis. Lihat pemandangan alam, pengin nangis. Bagi kamu yang hatinya sensitif, banyak hal sederhana yang bisa menyentuh atau menyakiti hati. Dan respon pertama yang kamu punya adalah mengeluarkan air mata. Namun tidak banyak orang yang paham perasaan seperti ini. Sedihnya, justru banyak yang menganggapmu cari perhatian saja.

3. Kalau dipikir-pikir, siapa yang mau apa-apa dibawa perasaan? Dibilang ‘Nggak usah lebay deh. Gitu aja baper’, itu sebelnya nggak ketulungan!

Sensitivitas hati itu di luar kendali

Kalau boleh memilih, kamu juga nggak mau apa-apa dibawa perasaan. Apalagi bersikap lebay. Dibilang baper pun bisa bikin kamu baper. Tapi yang namanya emosi dan hati kadang susah diaturnya. Mungkin akan lebih gampang kalau kamu menjadi sosok yang nggak pedulian, cuek, dan nggak peduli apa kata orang. Tapi lagi-lagi, hatimu tak bisa dibohongi. Kamu juga nggak mau apa-apa pakai hati, tapi memangnya bisa hati dicopot pakai seperti baju?

4. Tahu kan sikap cewek kalau PMS kayak gimana? Sakit juga sih kalau dibilang: ‘PMS kok setiap hari. Nggak capek?’

Rasa peka-mu ternyata tak harus dipengaruhi hormon via www.womentowomen.com

BACA JUGA

Bukan tanpa sebab cowok selalu stres setiap kali ceweknya sedang PMS. Sebenarnya cewek sendiri juga merasa stres. Perut sakit luar biasa, tulang-tulang terasa pegal, mau apa-apa rasanya nggak nyaman, sudah cukup bikin cewek uring-uringan seharian. Ini salah begitu juga salah. Tapi begitulah masa-masa PMS yang membingungkan. Kamu saja selalu berharap masa PMS segera berlalu, kok sekarang malah dibilang kamu PMS setiap hari? Berarti setiap hari sikapmu seperti cewek yang selalu uring-uringan dan tak jelas apa maunya itu?

5. Kamu sadar bahwa dirimu adalah orang yang sensitif. Tapi ketika orang lain mempertanyakan kesensitifanmu seperti: ‘Kamu kok jadi orang sensitif banget sih?’, itu rasanya lebih nyes lagi

Sayangnya dirimu juga tak punya jawaban

Ketika ada orang yang mempertanyakan kesensitifanmu itu rasanya seperti mempertanyakan eksistensimu. Seolah-olah mempertanyakan kenapa kamu lahir ke dunia. Padahal menjadi sensitif juga bukan hal yang kamu minta sendiri, melainkan anugerah dari sang pencipta. Meskipun kamu sadar bahwa kamu orang yang sensitif, namun mendengar itu dari orang lain nggak pernah terasa menyenangkan.

6. Mirip dengan sebutan baper, kalimat ‘Yaelah, gitu aja dimasukin ke hati’, ini seringkali menyebalkan. Sakit hati yang kamu rasakan hanya dianggap berlebihan saja

Apa daya rasa sakitnya sudah masuk ke hati

“Duh, tadi kenapa dia ngomongnya begitu ya?”
“Yaelah, gitu aja dimasukin ke hati. Santai aja kali.”


Daripada membuat sakit hati, kalimat ini lebih membuatmu kesal setengah mati sih. Bagaimana caranya menolak sesuatu untuk masuk ke hati? Kamu juga nggak mau merasa nggak enak hati berhari-hari karena semua-semua dimasukin ke hati. Tapi sekuat apapun kamu berusaha, proses itu berjalan seperti natural saja. Tahu-tahu rasanya sudah cekat-cekit di hati.

7. Diucapkan dengan sedikit nada tinggi, kalimat ‘Biasa aja dong!’ ini juga menusuk hati. Seolah-olah kamu hobi mendramatisir segala hal

Padahal ini ekspresi biasa…. via www.nerdophiles.com

Singat, namun nadanya sungguh menyengat. Kalimat ini bahkan bisa membuat orang yang nggak sensitif naik darah, karena terkesan nyolot dan ofensif. Tapi kamu yang lembut hatinya, hanya bisa menunduk sedih dan memeriksa dirimu sendiri. Kamu pun akan bertanya-tanya apakah kamu memang berlebihan? Apakah kamu memang seorang ratu drama yang hobi membuat semua terlihat lebih heboh dari kenyataannya? Padahal kamu merasa hanya memberi respon jujur menurut hati dan perasaanmu.

8. Kalimat ‘Hobi kok mempersulit diri sendiri’, mengisyaratkan seolah-olah kamu kurang kerjaan

Tak ada yang ingin mempersulit diri sendiri viafavim.com

Orang lain mati-matian mencari jalan keluar untuk lepas dari kesulitan, sekarang kamu malah dituduh suka mempersulit diri sendiri. Perlu dicatat bahwa tidak ada orang yang bangun pagi, dan langsung menyusun rencana untuk mempersulit hari-harinya sendiri. Perasasaanmu yang sensitif memang membuatmu punya cara pandang yang berbeda dengan orang-orang lainnya. Namun itu tidak berarti kamu ingin membuat drama sendiri, apalagi minta dikasihani.

Di mata orang-orang, kamu memang selalu terlihat lemah dan tidak bisa bersikap tegas. Padahal dibalik semua itu, barangkali justru kamu yang terkuat dari semuanya. Hati yang terlalu sensitif memang membuat segalanya setingkat lebih rumit. Siapa yang mau sedikit-sedikit dibawa perasaan, ini itu dijadikan pikiran berhari-hari? Kamu rawan stres dan depresi sendiri. Namun kalau bukan kamu yang menanggungnya, belum tentu bisa bertahan sampai sejauh ini. Ya nggak?

Mencuci Piring dapat Membersihkan Pikiran Kita ?

Mencuci Piring dapat Membersihkan Pikiran Kita ?

Sering kali kita memaksakan otak kita untuk melakukan pekerjaan secara berlebihan. Adakah cara yang dapat membantu otak kita kembali segar ?

Ilustrasi (Thinkstock)

Kesadaran diri sering dikaitkan dengan meditasi, refleksi, dan keadaan yang dapat menenangkan pikiran kita. Kalau dengan melakukan pekerjaan rumah tangga ? sama sekali tidak pernah terlintas dipikiran kita.

Namun menurut sebuah penelitian terbaru yang dilakukan oleh para peneliti di Florida State University menunjukkan bahwa hal sederhana seperti mencuci piring dapat benar-benar mendorong sebuah keadaan mindfulness, yang memiliki hubungannya dengan peningkatan kesehatan tubuh, mengurangi tingkat stress dan bahkan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sebanyak lima puluh mahasiswa berpartisipasi dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Mindfulness. Hanya sebanyak setengah dari jumlah partisipan yang diajarkan untuk berfokus dalam pengalaman yang menenangkan dari mencuci piring, seperti merasakan aroma sabun, merasakan busa-busa sabun, suhu air serta bentul dan desain dari cucian tersebut.

Para peserta yang tersisa yang bertindak hanya sebagai pengatur grup, difokuskan dalam melihat pekerjaan mencuci piring yang sudah selesai dilakukan.

Penemuan dari penelitian ini sangat signifikan. Para siswa yang belajar mengenai pendekatan mindful dalam mencuci piring dilaporkan mempunyai penurunan sebesar 27 persen dalam tingkat gugup mereka dan peningkatan sebesar 25 persen dalam mental stimulation setelah selesai mencuci piring. Sedangkan untuk kelompok yang hanya mengontrol pekerjaan kelompok pencuci piring tidak mendapatkan keuntungan apa-apa, Penelitian ini juga menyarankan untuk mereka yang sudah memaksa dan memperkerjakan pikiran mereka secara keras untuk menjadikan kegiatan mencuci piring sebagai salah satu bentuk terapi yang mudah untuk menenangkan pikiran tersebut.

"Saya memiliki minat di dalam hal mindfulness selama bertahun-tahun, baik itu sebagai praktisi kontemplatif dan sebagai seorang peneliti," kata Adam Hanley, salah satu penulis dari penelitian ini dalam sebuah pernyataan.

"Saya juga tertarik dalam bagaimana kegiatan duniawi di dalam hidup dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan kesadaran diri (mindful) dan meningkatkan seluruh rasa dalam hidup yang lebih baik."

Penemuan ini pertama kali dilaporkan olehThe Wall Street Journal.

(Nisrina Darnila/Grace Elkus/Realsimple.com)